Pengantar Dekan

Dr. Sri Mulyaningsih, S.T., M.T., IPM – Dekan FTM

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Selamat datang di situs web Fakultas Teknologi Mineral Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta. Situs web ini  dirancang untuk dapat memberikan informasi selengkap mungkin kepada semua pihak yang punya kepentingan dan keingintahuan tentang fakultas ini.  Informasi dalam situs ini diantaranya meliputi profil fakultas, mulai dari sejarah berdirinya, visi,  misi, tujuan, sumberdaya manusia, serta sarana dan prasarana. Juga disampaikan prodi-prodi yang ada, SOP proses pembelajaran, kegiatan-kegiatan kemahasiswaan, alumni, dan kerjasama dengan institusi lain.

FTM IST AKPRIND Yogyakarta merupakan fakultas ilmu kebumian yang memiliki program studi yaitu S1 Teknik Geologi. Program studi yang mempelajari mulai filosofi dan dasar-dasar ilmu kebumian, eksplorasi hingga  ekstraksi  sumber daya mineral dan energy, serta konservasi dan pengelolaan dampak lingkungan.

Penyelengggaraan Tridarma Perguruan Tinggi dilandasi oleh prinsip-prinsip dasar Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta yang berarti ilmu pengetahuan dan teknologi untuk diabdikan kepada nusa, bangsa dan negara. Disamping itu sesuai yang telah ditetapkan oleh universitas penyelenggaraan tridarma dilandasi nilai-nilai  disiplin; kreativitas; unggul; kejujuran; dan peduli lingkungan.

Tak kenal maka tak sayang, prinsip itulah yang ingin kami sampaikan lewat situs  ini, agar masyarakat Indonesia dan dunia semakin mengenal lebih dekat apa itu Fakultas Teknologi Mineral Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta.

Wa’alaikumsalam Wr. Wb.